Penderitaanku
Ini adalah kisah nyata tentang diriku, sebut saja namaku “Rama”. Aku memiliki penyakit asma semenjak umur 8 tahun. Aku seorang anak laki-laki yang sering melakukan segala sesuatunya sendiri. Dari umurku 5 tahun aku selalu ditinggal orang tuaku pergi bekerja, dirumah aku ditinggal hanya dengan seorang pembantu. aku pun menganggapnya sudah terbiasa walaupun hati kecilku, aku tidak ingin mereka selalu meninggalkanku. Bahkan disaat aku mempunyai penyakit asma tersebut, orang tuaku tidak tahu dan tidak perduli. Yang mereka pentingnya hanyalah bekerja, bekerja, dan bekerja. Hari pun terus berjalan. Penyakit yang kuderita semakin menjadi dan pada saat itu aku hanya bisa pasrah dan mencoba bertahan hingga akhirnya tubuhku semakin lemah dan seorang pembantuku membawaku kerumah sakit. Hatiku sedikit senang karena aku melihat kehadiran kedua orang tuaku disampingku saat itu, akan tetapi mereka hanya menjengukku sebentar saja lalu kembali pergi lagi untuk pekerjaan. Mereka lebih mementingkan pekerjaan dan karirnya saja tetapi anaknya ditelantarkan. Hatiku sungguh merasa sedih
Dimanakah rasa tanggung jawab orang tua kepada anaknya yang sedang menderita kesepian dan sakit ??
Apakah pantas orang tua seperti itu dijadikan sebagai ayah & ibu bagiku ??
Tidak ada komentar:
Posting Komentar